Robot penjelajah atau rover Zhurong milik China berhasil mendarat di Mars. Ini artinya China berhasil menjadi negara ketiga yang sukses menyentuh permukaan Mars di percobaan pertamanya.
Zhurong, wahana antariksa yang punya bobot 240 kg ini mendarat di Utopia Planitia, salah satu kawah yang berada di bagian utara Mars. Berdasarkan keterangan China National Space Administration (CNSA), wahana pengorbit Tianwen-1 pertama kali menurunkan ketinggiannya dari orbit Mars pada hari Sabtu (15/5) pukul 01.00 waktu setempat.
Kombinasi wahana pendarat-penjelajah kemudian memisahkan diri dari wahana pengorbit sekitar pukul 4.00. Kedua wahana ini kemudian terbang lagi selama tiga jam sebelum memasuki atmosfer Planet Merah.
Setelah memasuki atmosfer Mars, wahana antariksa China tersebut menghabiskan waktu sembilan menit untuk mengurangi kecepatannya sebelum kemudian mendarat mulus di lokasi yang telah ditentukan.
Wahana pendarat ini menggunakan kombinasi parasut dan mesin pendorong untuk pendaratannya. Dalam waktu sembilan menit, kecepatan wahana ini berkurang dari 20.000 km/jam menjadi nol, seperti dikutip dari Global Times, Sabtu (15/5/2021).
Semua proses pendaratan dilakukan secara otonom karena adanya delay komunikasi 18 menit antara Bumi dan Mars. Kini tim ilmuwan di Bumi mempersiapkan Zhurong untuk mengambil foto panorama 'rumah barunya' itu, melakukan cek sistem, dan turun dari platform pendaratannya ke permukaan Mars.
Wahana penjelajah Zhurong yang berarti Dewa Api ini dibawa ke Mars sebagai bagian dari misi Tianwen-1 yang tiba pada Februari 2021. Misi ini pertama kali diluncurkan dari Provinsi Hainan, China pada 23 Juli 2020.
Selama berada di orbit dalam lima bulan terakhir, Tianwen-1 menghabiskan waktunya dengan mensurvei lokasi pendaratannya dan mengambil foto untuk menentukan lokasi pendaratan yang paling aman. Tujuannya adalah mencari titik pendaratan yang jauh dari batuan besar.
Kini setelah Zhurong berhasil mendarat, ilmuwan akan memanfaatkan rover ini untuk mempelajari permukaan Mars selama tiga bulan di Mars atau 92 hari di Bumi.
Rover ini membawa enam instrumen sains yaitu sepasang kamera navigasi kamera multispektral, alat deteksi komposisi permukaan Mars, radar penetrasi, magnetometer, dan stasiun iklim Mars. Semua alat ini akan digunakan untuk mempelajari cuaca, topografi, geologi dan mencari deposit es air di bawah permukaan Mars.
Dengan pencapaian ini, China berhasil menjadi negara ketiga yang mendarat di Mars setelah Amerika Serikat dan Rusia. China juga menjadi negara kedua yang mendaratkan rover di Mars setelah AS.
Dalam beberapa bulan terakhir, Mars memang disibukkan dengan kedatangan wahana antariksa dari Bumi. Sebelumnya wahana Hope milik Uni Emirat Arab tiba di orbit Mars, yang disusul oleh pendaratan rover Perseverance milik NASA di permukaan Planet Merah.
https://trimay98.com/movies/marathon-the-patriots-day-bombing/
Begini Perubahan Setelah Update Kebijakan Baru WhatsApp
Kebijakan baru WhatsApp berlaku hari ini, Sabtu (15/5/2021). WhatsApp menjelaskan perubahan dan yang tidak berubah ketika pengguna menekan tombol setuju akan aturan privasi terbaru.
WhatsApp menegaskan bahwa pembaruan aturan ini tidak mempengaruhi privasi dari pesan-pesan pengguna yang dikirim ke keluarga, teman, atau lainnya. Perubahan ini berhubungan dengan fitur-fitur bisnis yang bersifat opsional di WhatsApp.
"Komitmen kami terhadap privasi Anda tidak berubah. Percakapan pribadi Anda tetap terlindungi oleh enkripsi end-to-end. Ini berarti tidak seorang pun di luar chat Anda, termasuk WhatsApp atau Facebook, yang dapat membaca atau mendengarkannya," tulis WhatsApp di blog resminya.
Hal yang Berubah
Di WhatsApp, Anda akan terhubung dengan lebih banyak bisnis untuk menyelesaikan berbagai hal secara lebih cepat dibandingkan dengan melalui telepon atau email. Ini sepenuhnya bersifat opsional.
Ada dua jenis akun bisnis di WhatsApp, yaitu akun bisnis normal dan akun bisnis khusus yang menggunakan cloud. Saat chat dengan akun bisnis normal, layaknya mengobrol dengan teman. Sedangkan chat dengan akun bisnis khusus, obrolan yang terjalin akan digunakan untuk menghasilkan iklan bertarget di Facebook.
WhatsApp akan memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai cara mereka mengumpulkan, membagikan, dan menggunakan data.
Hal yang Tidak Berubah
Privasi dan keamanan chat pribadi Anda dengan keluarga dan teman tidak akan pernah berubah.
Pengguna WhatsApp sendiri yang memegang kendali. Anda dapat memilih apakah ingin membagikan telepon dengan bisnis atau tidak dan dapat memblokir bisnis kapan saja.
Penerimaan Anda atas ketentuan layanan yang baru tidak akan memperluas kemampuan WhatsApp untuk membagikan data pengguna dengan Facebook, perusahaan induk kami.
Setelah mengundang pro dan kontra, serta kekhawatiran pengguna, kebijakan baru WhatsApp resmi berlaku hari ini, Sabtu (15/5/2021).