Selanjutnya yaitu Arabian Coast. Di sini kita akan merasakan Dunia 1001 Malam Aladdin. Kita juga dapat menonton pertunjukan sulap yang dilakukan oleh jin-jin yang ada dalam karakter Aladdin. Juga ada wahana yang membuat kita ikut berlayar ke negeri-negeri yang menakjubkan.
Tema yang terakhir yaitu Lost River Delta. Kita dapat merasakan petualangan Indiana Jones dan juga bisa mencari harta karun di reruntuhan bangunan kuil kuno dengan kesan angker dan misterius.
Setelah selesai menjelajahi semua tema kita akan menaiki kapal yang mengantarkan kita ke arah pintu masuk dan keluar, yaitu kembali ke tema Mediterranean Harbor, di tengah danau ini akan ada pertunjukan closing yang sangat menarik yang gak boleh dilewatkan.
Gimana setelah aku cerita pengalaman aku di DisneySea apakah kalian tertarik juga untuk mengunjunginya? Yuk, rencanakan liburan kalian ke DisneySea dan pesan tiket nya di tiket.com, yang membuat rencana liburan kalian menjadi lebih mudah #semuaadatiketnya
Pintu masuk DisneySea terletak di Mediterranean Harbor. Di tema pelabuhan ini kita berasa sedang berada di Italia, lebih tepatnya di kota tepi sungai Venice, lengkap dengan bangunan khas Eropa. Setelah melewati Mediterranean Harbor kita akan singgah di Toy Story Mania.
Oh iya, jangan lupa beli snack/cemilan khas lucu setiap temanya ya. Kemarin saya beli popsicle berbentuk Minnie, lucu banget jadi sayang buat dimakan. Setelah Toy Story kita akan memasuki tema American Waterfront. Nah, di sini kita akan merasakan suasana khas di kota New York lengkap dengan restaurantnya sambil menikmati replika kapal SS Colombia yang mendunia.
Bagi yang suka permainan menguji adrenalin wajib nih cobain wahana Tower of Terror. Wahana ini bercerita tentang sebuah hotel yang terkena kutukan hantu. Saat kita memasuki lift hotel tersebut kita akan dibawa ke lantai paling atas dan tiba-tiba dijatuhkan dengan mendadak. Gimana? Kebayang gak seram nya seperti apa?
Setelah seru-seruan di American Waterfront kita akan ke tema berikutnya, yaitu Port Discovery. Di sini kita seperti berpetualang ke masa depan dikarenakan tampilannya yang sangat metalik, panel-panel berwarna emas yang menciptakan suasana masa depan imajinatif. Untuk makan siang nya saya memilih makan siang di tema Horizon Bay. Di sini kita bisa makan siang ditemani tokoh-tokoh Disney.
Tema berikutnya yaitu Mysterious Island. Kita akan dibawa masuk ke dalam novel fiksi ilmiah karya Jules Verne bernama pulau misteri yang sangat terkenal.
Di sini juga terdapat gunung berapi buatan yang benar-benar terlihat nyata loh. Kita juga akan diajak memasuki kedalaman laut untuk mencari kapal selam Kapten Nemo.
Setelah menjelajahi pulau misteri, selanjutnya kita akan ke tema Mermaid Lagoon. Nah, ini adalah tema favoritku. Karena tempatnya lucu banget dan dihiasi warna-warna pastel.
Kita akan dibawa memasuki dunia bawah laut oleh Ariel dan The little mermaid. Ada beragam wahana dan pertunjukan dengan permainan warna yang menakjubkan. Di jam-jam tertentu kita dapat bertemu dan berfoto bersama Princess Ariel loh, tapi sayangnya kemarin saya gak ketemu jadi foto sendiri saja deh.