Rabu, 28 April 2021

Klasemen MPL ID Season 7 Week 8: Onic & Evos Legends ke Upper Bracket

 MPL ID Season 7, Evos Legends berhasil mengalahkan RRQ Hoshi untuk kedua kalinya. Sang Macan Putih mengamankan upper bracket bersama Onic.

Seluruh pertandingan MPL ID Season 7 minggu kedelapan telah selesai digelar. Ini menandakan berakhir sudah semua perhelatan laga babak regular season dan bergesar ke babak playoff.


Menariknya, pada hari terakhir minggu kedelapan, penggemar Mobile Legends disajikan el clasico antara Evos Legends vs RRQ Hoshi untuk kedua kalinya. Bagaimana keseruan dari seluruh laga pada minggu ini? Berikut rekap pertandingan minggu kedelapan MPL ID Season 7.


Hari Pertama

Pertandingan pertama dibuka oleh Alter ego melawan Aura Fire. Sebagai tim yang sempat memimpin klasemen sementara di minggu-minggu awal, Alter Ego menunjukkan performa yang cukup baik.


Sinergi yang mereka ciptakan, berhasil memberikan kemenangan dari Aura Fire. Skor akhir pertandingan pun 2 - 0 tanpa balas.


Pertandingan selanjutnya Onic vs Geek Fam. Bisa dikatakan bahwa kedua tim harus sama-sama berjuang mencuri poin kemenangan.


Hal ini mengingat Geek Fam berada di posisi paling bawah, dan Onic harus bisa mengamankan posisi upper bracket. Sebagai tim yang memiliki sepak terjang cukup baik dari minggu pertama hingga kedelapan, Onic mampu menunjukkan keganasannya dengan mengalahkan Geek Fam, 2 - 0.


Hari Kedua

Beralih ke hari kedua, di mana Evos Legends bertemu dengan Bigetron Alpha. Menjadi tim di posisi tiga teratas, tidak menjamin Evos Legends bisa mengalahkan lawannya.


Hal ini terbukti dari kekalahan mereka dari Bigetron Alpha dengan skor 1 - 2. Evos Legends pun harus turun ke peringkat empat pada hari kedua MPL ID Season 7.

https://tendabiru21.net/movies/boboiboy-the-movie/


Setelah kalah pada hari pertama dari Alter ego, Aura Fire kembali menelan kekalahan dari Genflix Aerowolf dengan skor 1 - 2. Mereka masih belum bisa memberikan hasil yang baik bagi penggemarnya. Dengan ini, Aura Fire harus rela tersingkir dan tidak dapat lanjut ke babak playoff.


Poin kemenangan yang didapatkan Alter Ego pada hari pertama, sepertinya belum bisa menjadi cambuk semangat mereka mengalahkan Onic.


Alter Ego harus rela mengakui ketangguhan dari tim pemimpin klasemen, Onic dengan skor 2 - 0 tanpa balas. Hasil ini membuat Alter Ego tetap berada di posisi kelima seperti minggu sebelumnya.

Hari Ketiga

Pertandingan pertama menyajikan pertarungan antara Genflix Aerowolf vs Geek Fam. Kemenangan yang didapat pada hari kedua, menjadi modal percaya diri Genflix Aerowolf mengalahkan rivalnya.


Pertandingan ini juga menjadi penentu agar Genflix Aerowolf bisa lolos ke babak playoff. Rasa percaya diri yang tinggi, berhasil membawa mereka menuju kemenangan dengan mengalahkan Geek Fam, 2 - 0 tanpa balas.


Laga terakhir babak regular season ditutup oleh el clasico antara Evos Legends vs RRQ Hoshi. Pertandingan yang disajikan dari kedua tim ini sangat seru.


Kedua tim bermain agresif mulai dari game pertama hingga ketiga. Strategi menggunakan Diggie sebagai tank, memberikan kemenangan kepada RRQ Hoshi di game pertama.


Namun, sebagai juara dunia Mobile Legends (M1), Sang Macan Putih menunjukkan keganasannya. Mereka pun berhasil mengalahkan Sang Raja dengan waktu yang lebih singkat dibandingkan game pertama.


Kemudian di game ketiga, setelah tekanan yang diterima Evos Legend di awal game, mereka berhasil membalikkan keadaan. Serangkaian blunder yang dilakukan rivalnya, mampu dimanfaatkan dengan baik.


Evos Legends akhirnya bisa memenangkan game ketiga dengan skor akhir 2 - 1. Hasil ini membuat Sang Macan Putih berada di posisi dua klasemen MPL ID Season 7 dan mengamankan upper bracket.


Klasemen Akhir MPL ID Season 7 Minggu Kedelapan

Rangkaian pertandingan babak regular season telah berakhir. RRQ Hoshi yang sempat memimpin klasemen sementara, harus turun ke posisi ketiga setelah dikalahkan rival mereka, Evos Legends.


Sedangkan Onic dan Evos Legends yang berada di posisi teratas, berhak mengamankan upper bracket di MPL ID Season 7.

https://tendabiru21.net/movies/task-force/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar