Senin, 13 Januari 2020

Sekolah Sudah Mulai, Tiket Trans Studio Cibubur Kembali Rp 300 Ribu

Tahun ajaran baru sudah dimulai. Untuk Anda sekeluarga yang ingin liburan ke Trans Studio Cibubur Theme Park di tengah minggu, harganya sudah normal Rp 300 ribu.

Trans Studio Cibubur Theme Park terletak di Kompleks Trans Park Cibubur, Jalan Alternatif Cibubur, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. Taman rekreasi ini buka mulai pukul 09.00 sampai pukul 21.00 WIB.

Trans Studio Cibubur Theme Park dibagi ke dalam 5 zona permainan dan fasilitas umum untuk wisatawan. Aneka wahana keren dan pertunjukan yang memukau, menghibur pengunjung dari buka sampai tutup.

Baru dibuka sejak Jumat (12/7) lalu, sejumlah wahana mendapat tempat di hati pengunjung. Sebut saja Zombie Wars, wahana rumah hantu dipadu dengan laser game. Ada juga Alien Taxi, roller coaster indoor. Juga ada Gravitron, wahana permainan gravitasi yang membuat wisatawan menempel di dinding. Lalu ada Science Center yang mengenalkan robot untuk anak-anak.

Nah, kabar baik nih untuk pengunjung yang mau liburan ke sana bersama keluarga. Informasi yang dihimpun detikcom, Senin (15/7/2019) dari Marketing Communication Manager Trans Studio Cibubur, Ferry Arta Kusuma, harga tiket Trans Studio Cibubur Theme Park kembali ke harga normal di hari kerja.

Sebelumnya, harga tiketnya adalah Rp 400.000 saat hari kerja, karena masih dalam periode libur sekolah. Kini untuk hari kerja, harga tiketnya Rp 300 ribu.

Sedangkan untuk akhir pekan, hari libur nasional dan libur sekolah, harganya kembali Rp 400 ribu. Tiket Trans Studio Cibubur bisa dibeli secara online di aplikasi detikcom. Caranya, masuk ke aplikasi detikcom, klik 'Kategori', lalu pilih 'Trans Studio Cibubur'. Tiket Trans Studio Cibubur juga bisa dibeli secara online di transstudiocibubur.com.

Ubud di Bali Juga Jadi Kota Terbaik Ketiga di Asia

Tak sedikit kota di Asia yang menjadi primadona di kalangan traveler. Ubud di Bali pun berhasil masuk jadi yang terbaik ketiga di Asia.

Menyebut nama Ubud di Bali, tentunya sudah begitu populer di dalam dan luar negeri. Yang terbaru, nama Ubud berhasil masuk sebagai kota terbaik ketiga di Asia oleh majalah asing Travel + Leisure.

Dilihat detikcom dari situs resminya, Senin (15/7/2019), setiap tahun majalah Travel + Leisure memang rutin mengeluarkan peringkat destinasi favorit wisatawan lewat survei World's Best Awards.

Dalam survei tersebut, Ubud pun bercokol di peringkat tiga dengan skor 89,08. Sedangkan peringkat kedua kota terbaik di Asia diraih oleh Chiang Mai (Thailand) dan Hoi An (Vietnam) di peringkat pertama.

Sedangkan di peringkat dunia, Ubud pun berhasil masuk ke peringkat lima belas kota terbaik di dunia. Prestasi yang cukup membanggakan.

Dijelaskan, bahwa tak sedikit yang memilih Ubud karena menyukai suasana pedesaan dan sejumlah pura yang menghiasinya. Budaya Hindu Bali yang kental juga membuat Ubud kian nyaman dikunjungi

Girangnya Dani Alves Main ke Kebun Binatang di Bali

Dani Alves akhirnya memposting foto liburan di Bali lewat media sosialnya. Dia terlihat girang bermain di kebun binatang.

Sejak Sabtu (13/7) kemarin, Dani Alves diketahui tiba di Bali bersama sang istri, Joana Sanz. Pesepakbola Brasil tersebut liburan ke Bali untuk berbulan madu.

Lewat Instagram pribadinya, danialves seperti dilihat detikcom pada Senin (15/7/2019), Dani Alves memposting foto-foto di Bali. Dia bermain di suatu kebun binatang di kawasan Gianyar.

Dari postingan fotonya, terlihat Dani Alves sangat girang dan berpose dengan gaya-gaya kocak. Dia terlihat mendorong gajah, sampai meletakan kepala di mulut buaya. Eits, tapi itu cuma patung saja ya!

Bek kanan yang baru saja mengantar Brasil juara Copa America 2019 itu, juga asyik berinteraksi dengan gajah, berfoto dengan orangutan dan memotret harimau. Tampaknya, Dani Alves ingin senang-senang dulu sebelum menentukan nasib mau berlabuh ke klub mana setelah kontraknya di PSG habis. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar