Minggu, 21 Juni 2020

Terbukti, Stres Tingkatkan Risiko Kematian pada Pasien Virus Corona

 Ilmuwan membuktikan adanya kaitan hormon kortisol dengan risiko kematian pada pasien virus Corona COVID-19. Hormon ini dikenal sebagai hormon stres karena kadarnya meningkat dalam situasi tertekan.
Dalam penelitiannya, para ilmuwan dari Imperial College London mengamati 535 pasien di tiga rumah sakit di London. Sebanyak 403 di antaranya terinfeksi virus Corona.

Kadar kortisol meningkat hingga 3.241 nm/l pada pasien yang terinfeksi, yang dikategorikan mengkhawatirkan. Pada orang sehat, kadarnya berkisar antara 100-200 nm/l dan mendekati nol saat tidur.

Pasien dengan kadar kortisol 744 nm/l atau lebih rendah mampu bertahan hidup rata-rata 36 hari. Sementara pasien dengan kadar kortisol lebih dari 744 nm/l hanya bertahan selama 15 hari.

Temuan ini dipublikasikan di jurnal The Lancet Diabetes and Endocrinology.

"Sekarang, ketika orang tiba di rumah sakit, kita punya penanda sederhana lain untuk dipakai bersama saturasi oksigen, untuk membantu mengidentifikasi pasien mana yang butuh dirawat sesegera mungkin," kata Waljit Dhillo, profesor endokrinologi dari Imperial College London, dikutip dari Metro.

Doa Ahok untuk Ulang Tahun Jokowi

Hari ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) berulang tahun yang ke-59. Orang nomor 1 di Indonesia itu kebanjiran ucapan selamat ulang tahun dari berbagai pejabat dan tokoh.

Salah satunya berasal dari Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok turut mengucapkan selamat ulang tahun untuk Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Selamat Ulang Tahun Pak Presiden @jokowi, selalu diberikan kesehatan, kebahagiaan dan semangat untuk terus mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," tulis Ahok dalam unggahan di akun Instagramnya, Minggu (21/6/2020).

Ahok mengucapkan selamat kepada Jokowi sambil mengunggah foto dia bersama Jokowi. Di akhir ucapannya juga disematkan #hbd59jokowi.

Selain Ahok, tokoh lainnya yang juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Jokowi di antarannya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Corona Belum Reda, Bagaimana Biar Bisnis Tetap Jalan?

Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) perlu mengadaptasi bisnis online di tengah tingginya pertumbuhan transaksi secara digital. Terlebih dengan adanya pandemi COVID-19 seperti sekarang ini. Namun tantangan yang dihadapi tidak mudah.

Country Manager dari Amazon Web Service Indonesia Gunawan Susanto mengatakan perlu adanya komitmen dari pelaku usaha untuk menerapkan ekosistem digital.

"Transformasi digital membutuhkan komitmen dari seluruh aspek perusahaan. Transformasi bukan hanya sekadar beli dan memakai teknologi baru, tapi juga menerapkannya dalam business process, berinovasi, dan memberikan pelayanan pelanggan yang lebih baik," kata dia dikutip dari keterangan tertulis, Minggu (21/6/2020).

Berdasarkan data yang dipaparkan, pengguna internet di Indonesia saat ini mencapai 175,4 juta orang. Pertumbuhannya dalam satu tahun terakhir sebesar 17% atau 25 juta pengguna baru. Dalam 175 juta pengguna internet tersebut, 91% di antaranya adalah pengguna media sosial dengan pertumbuhan 8% atau 12 juta pengguna dalam setahun.

Dia menyatakan UMKM di Indonesia harus bertransformasi ke digital untuk menjangkau pelanggan baru.

"Bila sekarang orang tidak bisa ke toko, maka kita harus pikirkan cara baru untuk menjangkau customer. Sekarang untuk membangun di cloud kami sudah sangat mudah dan murah," ujarnya.

Wakil Ketua Umum BPP HIPMI Anggawira pada kesempatan tersebut mengatakan para pengusaha muda akan memberikan pendampingan bagi pelaku UMKM untuk merambah sektor digital.

"HIPMI akan membantu memberikan pendampingan pada UMKM. Ke depannya UMKM harus bisa bertransformasi ke dunia digital karena untuk survive pada kondisi sekarang perlu kreativitas," tambahnya.
https://kamumovie28.com/cast/sophie-ward/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar