Jumat, 18 September 2020

Virus Corona Lebih Rentan pada Pria Dibandingkan Wanita, Ini Penjelasannya

 Merebaknya wabah virus corona di berbagai negara, terutama China semakin mengkhawatirkan. Penyakit infeksi ini juga telah menelan ratusan korban.


Namun, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Tiongkok mengatakan ada perbandingan gender untuk korban yang terinfeksi. Menurut data yang dimilikinya, di Tiongkok jumlah pria yang terinfeksi lebih banyak daripada wanita.


Dr Li Zhang dari Rumah Sakit Jinyintan, Wuhan, mengatakan ada 2 kemungkinan pria lebih mudah terpapar virus. Pertama, pria lebih cenderung rentan mengalami penyakit yang parah dan membutuhkan perawatan di rumah sakit. Kedua, bisa juga karena pola hidup yang tidak teratur sehingga lebih mudah terpapar virus.


"Berkurangnya kerentanan wanita terhadap virus, bisa saja dikaitkan dengan adanya perlindungan dari kromosom X dan hormon seksnya. Karena dalam hal ini, sistem imunitas mempunyai peran yang penting," katanya yang dikutip dari BBC.


Selain dari gender, orang yang lebih rentan terhadap virus termasuk coronavirus sebanyak 99 persen memiliki imunitas yang lemah. Ditambah mempunyai riwayat penyakit serius lainnya, seperti gagal jantung, sakit jantung, stroke, dan diabetes.

https://cinemamovie28.com/torpedo-u-235/


Hati-hati, Risiko Ini Mengintai Jika Masih Nekat Minum Boba 5 Liter


 Bubble tea atau boba kembali jadi perbincangan. Bagaimana tidak, belakangan ini viral boba challenge yakni minum bubble tea 5 liter dalam waktu singkat.


Mengonsumsi boba memang sudah jadi tren beberapa tahun terakhir. Tentu saja bukan tak boleh minum boba, hanya saja kamu harus perhatikan risikonya apabila masih nekat minum boba 5 liter.


"Gulanya kan tinggi. Suatu saat kalau kadar gula sudah terlalu jenuh akan menyebabkan resistensi insulin lama-lama produksi pankreas menurun sehingga dia akan menderita kencing manis," kata ahli pencernaan dari RS Ciptomangunkusumo (RSCM), dr Ari Fahrial Syam, kepada detikcom.


Belum lagi kandungan karbohidratnya yang tinggi sehingga membuat pankreas bekerja keras dan berisiko mengakibatkan gangguan di organ tersebut. Jangan lupa risiko tersedak kalau langsung menelan boba tanpa dikunyah.


"Saran saya kalau makan boba dikunyah dulu jangan langsung ditelan. Kalau ditelan langsung, kerja lambung akan lebih berat," sebut dr Ari.


Ada banyak risiko apabila mengonsumsi boba terlalu berlebihan. Diabetes, obesitas, sangat erat kaitannya dengan konsumsi bubble tea kebanyakan.


Masih pengin ikut-ikutan tren boba challenge? Sedikit saran, mending nggak usah.


Terpopuler Sepekan: 51 Pasien Virus Corona Membaik dan Dinyatakan Sembuh


 Awal pekan lalu, media China Xinhuanet, menyebut 51 pasien positif virus corona jenis baru atau 2019-nCoV dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan dari rumah sakit tempat mereka menjalani perawatan. Salah satu pasien yang didiagnosis pneumonia novel coronavirus (2019-nCoV) yang berhasil sembuh berasal dari Provinsi Jiangxi, China Timur.


Lainnya adalah seorang pria berusia 37 tahun yang merupakan penduduk asli kota Wuhan. Sebelumnya dia diiagnosis mengidap 2019-nCoV pada 21 Januari lalu.


Disebutkan bahwa virus corona jenis baru ini masih belum ada obatnya. Namun bukan berarti tidak ada penanganan yang diberikan pada pasien.


Spesialis paru dr Frans Abednego Barus, SpP dari RS OMNI Pulomas, mengatakan kesembuhan pasien terletak pada ketahanan atau imunitas mereka. Bila sistem imun dalam kondisi baik maka tubuh bisa bertahan dari serangan virus.


"Virusnya memang self limiting disease, mati setelah lima sampai tujuh hari," sebut dr Frans kepada detikcom.


Karenanya, pasien yang terinfeksi virus corona biasanya hanya diberikan perawatan pendukung untuk gejala. Selebihnya menjaga asupan nutrisi, cairan tubuh, dan istirahat, jadi kunci menjaga kekuatan imun tubuh.


"Selama ini tata laksananya suportif dan awasi kegawatan. Suportif misalnya obat antipanas, obat batuk atau sesak, oksigenasi, dan hidrasi saja," pungkas dr Frans.

https://cinemamovie28.com/midnight-runners/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar