Minggu, 01 Maret 2020

Sungguh, Kerinci Seindah Ini

Kerinci layak disebut sepotong surga di Jambi. Keindahannya sungguh mencuri hati ini, bukan hanya gunungnya saja.

Kerinci sekepal tanah dari surga julukan ini memang cocok di berikan pada salah satu daerah dataran tinggi Provinsi Jambi ini. Kerinci adalah salah satu kabupaten di provinsi Jambi yang berbatasan langsung dengan Provinsi Sumatera barat dan Bengkulu. Selain terkenal dengan tanahnya yang subur, di Kerinci juga menyimpan potensi wisata yang wajib Anda kunjungi saat berwisata ke Jambi, salah satu lokasi wisata yang terkenal adalah Gunung kerinci yang memiliki ketingian 3.805 mdpl yang juga dikenal dengan atap Sumatera.

Hanya saja untuk menuju puncak kerinci dibutuhkan stamina dan tekad yang kuat karena akan melewati jalur pendakian yang cukup ekstrem. Tapi jangan berkecil hati, masih banyak lokasi wisata di Kerinci yang bisa dikunjungi saat melakukan perjalanan santai bahkan dengan keluarga sekalipun.

Salah satu lokasi wisata di Kerinci yang cukup terkenal adalah Danau Kerinci. Danau ini terletak di Desa Sangaran Agung dengan luasan danau sekitar 46 km2. Di sini selain bisa menikmati wisata air pengunjung juga bisa menikmati kuliner yang di jual oleh masyarakat di pinggir danau.

Untuk meningkatkan jumlah wisatawan setiap tahun, di Danau Kerinci juga di adakan Festival Danau dengan menampilkan budaya lokal saat pertunjukan, hanya saja jadwal festival danau harus menyesuaikan dengan agenda yang dibuat pemerintah daerah.

Setelah menikmati wisata Danau Kerinci, ada baiknya Anda berkunjung ke Bukit khayangan yang berada di Kota Sungai Penuh. Bukit khayangan adalah lokasi wisata yang berada pada ketinggian 2.000 mdpl. Untuk menuju bukit ini, Anda harus melewati jalan yang berliku dan menanjak. Tapi semua rasa letih selama perjalanan akan terbayar sudah saat berada di sini, karena berada pada ketinggian dari Bukit Khayangan Anda bisa melihat Danau Kerinci dan hamparan sawah masyarakat. Jika cuaca cerah Puncak Gunung Kerinci akan terlihat jelas dari sini.

Jika Anda melewati jalur darat dari Sumatera Barat saya juga menyarankan Anda berkunjung ke lokasi wisata Talun Berasap yang berada pada perbatasan Kerinci dan Sumatera Barat. Tidak sulit untuk menuju lokasi ini, pemerintah daerah telah membuat jalan khusus dengan puluhan anak tangga agar pengunjung bisa menikmati wisata alam air terjun dengan ketinggian 50 meter dan debit air yang cukup besar. Embun yang dihasilkan air terjun membumbung tinggi seperti asap inilah yang menjadi asal nama air terjun tersebut.

selain terkenal dengan potensi wisata alam, Kerinci juga kaya akan budaya yang masih dipertahankan secara turun temurun. Salah satu agenda wajib adalah Kenduri Sko Adat yang merupakan ritual pembersihan benda pusaka dan pelantikan pengurus adat. Acara kenduri Sko terdapat hampir di setiap wilayah adat Kerinci untuk agenda acara harus sesuai dengan keputusan adat setempat.

d'Traveler of The Year 2018 Siap Jelajahi Singapura

Para pemenang d'Traveler of The Year 2018 telah tiba di Singapura pada Jumat (8/2) kemarin. Berbagai destinasi wisata di sana bakal dijelajahi.

Setelah melakukan perjalanan dari Jakarta Jumat (8/2/2019) pukul 11.00 WIB peserta tiba sore hari di Little India Singapore, sekaligus sebagai tempat destinasi dituju pertama terkenal dengan pusat perbelanjaan 24 jam Mustafa Centre. Serta, jadi tempat beristirahat untuk melakukan perjalanan di hari berikutnya.

Meski sudah beberapakali peserta berkunjung. Negeri Singa masih jadi tujuan wisata favorit bagi traveler.

"Ini kedua kali ke Singapura, nggak pernah ngebosenin," ujar Emi peserta asal Depok.

Peserta lainnya, Titry mengatakan, banyak tempat wisata yang beragam. "Sudah beberapa kali (ke Singapura), banyak tempat ikonik jadi ingin datang lagi," ungkap Karyawan Bank Swasta ini.

5 Pemenang yakni Emi, Aldi, Titry, Nuha dan Yoga siap berpetualang di Singapore bersama detikTravel & tiket.com selama 4 hari. Beberapa tempat yang dituju adalah Kampong Glam, Garden by the bay, Marina Bay, Universal Studios Singapore dan berbagai tempat menarik lainnya. Yuk, ikuti terus keseruannya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar