Senin, 30 Desember 2019

Road Trip Keliling Australia

Road Trip Asyik di Australia: dari Sydney ke Melbourne

Dua kota favorit di Australia, Sydney ke Melbourne bisa dijangkau dengan perjalanan darat. Paling seru berkeliling dengan cara road trip.

Saat kami sekeluarga pergi jalan jalan selama 2 minggu ke Sydney dan Melbourne Australia pada tahun 2016 lalu, saya dan suami memutuskan mencoba sesuatu yang luar biasa agar perjalanan ini menjadi suatu Extraordinary Travelling bagi kami, yaitu menyewa mobil dan mengendarainya dari Sydney sampai Melbourne. Hal ini kami lakukan agar kami bisa lebih leluasa mampir di setiap objek wisata di kota kota yang kami lalui.

Setelah selesai berwisata di Sydney selama 3 hari,kami berpisah sementara dengan anggota keluarga lainnya yg akan ke melbourne dengan pesawat terbang. Kami memulai perjalanan kami dengan mengendarai mobil sewaan kami menuju Coolangatta Estate, sebuah perkebunan anggur sekitar 2,5 jam dari Sydney, yang juga menyediakan akomodasi untuk tamu yang berkunjung. Kami menginap 1 malam, dan dengan harga yang reasonable kamar yang disediakan cukup luas dan unik.

Pagi harinya kami jalan jalan disekitar perkebunan anggur tersebut, mengambil foto, dan mampir ke tempat mencicip anggur (wine tasting) mereka. Kami membeli 2 botol wine produksi mereka untuk bisa kami nikmati bersama keluarga nanti di Melbourne.

Kami melanjutkan perjalanan kami menuju Lakes Entrace, sebuah resor tepi laut dan pelabuhan nelayan di Victoria. Sebelumnya kami mampir dulu di Hyams Beach yang pasirnya sangat sangat putih. Karena saat kami berkunjung ke sana sedang musim dingin alias winter, pantainya sepi dari turis dan hanya ada 1 keluarga yang sedang santai di pinggir pantai. Jadi kami bisa leluasa untuk berfoto ria.

Sayang cuaca dingin yang tidak mendukung untuk berenang atau snorkeling,jadi saya hanya bisa jalan jalan di sepanjang pantainya dan merasakan air laut di musim dingin di kaki saya. Setelah puas berfoto, kami melanjutkan perjalanan tapi singgah sebentar di Ulladulla Harbour untuk beli fish & chips dan berfoto di sana, lalu melanjutkan perjalanan sampai tiba di kota Metung, di mana kami menginap 1 malam.

Tips berkendara di Australia dari kami yaitu berkendaralah hanya sampai sore hari d imana masih ada matahari dan jalanan terlihat jelas, karena pada malam hari resiko menabrak satwa liar seperti kanguru, wombat dan koala lebih besar.

Sepanjang jalan ada banyak road sign dengan gambar satwa liar tersebut yang berarti mereka biasa melintas di jalur tersebut, jadi pengendara harus lebih hati hati.

Esok harinya kami melanjutkan perjalanan ke kota berikutnya dan kami sempat mampir dan berfoto-foto di sepanjang Lookout Lakes Entraces dan Gippsland. Banyak Lookout disepanjang jalan yang merupakan tempat spot foto yang disediakan untuk turis yang melintasi jalan tersebut.

Setelah puas berfoto, kami kembali melanjutkan perjalanan menuju kota Walhalla, sebuah kota kecil di Victoria, yang dulunya adalah tempat penambangan emas terbesar pada tahun 1863. Banyak bangunan tua dan sepertinya bersejarah di kota ini dan kita serasa berada di abad yang berbeda. Ada juga terowongan tambang yang sekarang menjadi objek wisata bagi para turis yang ingin meng-eksplorasi bagaimana situasi di dalam tambang emas yang pad atahun 1863 sempat mengalami demas emas / gold rush.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar