Senin, 13 Juli 2020

Amitabh Bachchan dan Deretan Film Terbaiknya

 Amitabh Bachchan dikabarkan positif terinfeksi virus corona dan dirawat di Rumah Sakit Mumbai. Tak hanya sang aktor senior, anaknya bernama Abhishek Bachchan juga positif virus Covid-19.
'Kami berdua memiliki gejala ringan dan sudah dirawat di rumah sakit. Saya minta semua tetap tenang dan jangan panik," tulis Abhishek Bachchan dalam akun Twitternya.

Dalam kiprah karier perfilman Bollywood, Amitabh Bachchan tercatat sudah membintangi lebih dari 200 film dalam kurun waktu lima dekade. Bahkan keluarga Bachchan kerap disebut sebagai keluarga Bollywood pertama.

Berikut beberapa film Amitabh Bachchan populer yang dilansir dari Film Fare:
1. Chupke-chupke (1975)

Film Chupke-chupke disutradarai oleh Hrishikesh Mukherjee, Chupke Chupke adalah remake dari film Bengali Chhadmabeshi dan dibintangi oleh Dharmendra, Sharmila Tagore, Amitabh Bachchan, Jaya Bachchan hingga Keshto Mukherjee.

2. Black (2005)

Sanjay Leela Bhansali's Black adalah sebuah kisah tentang Michelle McNally (Rani Mukerji), seorang perempuan buta, bisu dan tuli. Di sini Amitabh Bachchan berperan sebagai guru bernama Denraj Sahai.

Kehidupan Michelle hampir seperti neraka hidup sampai dia bertemu dengan Debraj yang membawa cahaya ke dunianya yang gelap. Terlepas dari itu, penampilan keduanya benar-benar membuat orang kagum.

3. Piku (2015)

Piku adalah film yang mengharukan tentang hubungan antara ayah dan anak perempuan. Plot berputar di sekitar seorang gadis bernama Piku (Deepika Padukone). Dia menghadapi kesulitan karena ulah ayahnya Bhaskor (Amiytabh Bachchan) yang berusia 70 tahun.

Piku disutradarai oleh Shoojit Sircar, yang membuat pesona film ini begitu berkesan di hati penontonnya.

4. Pink (2016)

Minal (Taapsee Pannu), Falak (Kitri Kulhari) dan Andrea (Andrea Tariang) adalah tiga wanita mandiri yang hidup bersama. Suatu malam, Meenal dilecehkan secara seksual oleh Rajveer (Angad Bedi) tetapi dia berhasil melarikan diri bersama ketiga temannya.

Gadis-gadis itu ingin membalas dendam kepadanya atas tindakannya dan mengambil bantuan pengacara Deepak Sehgal untuk melawan kasus ini. Pink didukung oleh penampilan yang solid oleh seluruh pemeran. Penampilan Amitabh sebagai pengacara membuat film ini makin digemari.

5. 102 Not Out (2018)

Film Amitabh Bachchan selanjutnya adalah 102 Not Out. Film ini berkisah tentang ayah dan anak yang masing-masing berusia 102 tahun dan 75 tahun. Sementara Amitabh memainkan karakter ayah Dattatrya Vakharia, Rishi Kapoor memerankan putranya Babulal.

Dattatraya adalah pria yang beruntung dan putranya Babulal adalah sebaliknya. Dattatraya ingin memecahkan rekor seorang lelaki Tionghoa yang hidup 118 tahun tetapi merasa bahwa dengan putranya yang terus-menerus bermuram durja, dia tidak akan mampu mencapai itu.

Jadi, dia memberinya pilihan untuk tinggal di rumah jompo atau mengubah dirinya menjadi orang yang bahagia dan menyenangkan dengan menyetujui persyaratannya.

6. Badla (2019)

Film ini menceritakan tentang pengusaha muda yang menemukan dirinya dalam kesulitan ketika dia terbangun dan terkunci di dalam hotel bersama dengan mayat kekasihnya yang sudah mati. Kemudian ia menyewa pengacara untuk membantunya mengetahui apa yang sebenarnya terjadi.

Badla adalah adaptasi dari film Spanyol tahun 2017 dengan judul The Invisble Guest. Film versi Indianya dibintangi oleh Taapsee Pannu dan Amitabh Bachchan sebagai pemeran utama.
https://indomovie28.net/director/osaki-hirokouji/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar